Paslon Iskandar-Adli Diminta Perhatikan Kesejahteraan Guru Ngaji dan Bilal Mayit

- Kontributor

Rabu, 6 November 2024 - 16:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Langkat – METROLANGKAT.COM

Calon Bupati Langkat nomor urut 2 Iskandar Sugito bersilaturahmi dengan tokoh masyarakat, tokoh agama dan kaum ibu di Desa Batu Melenggang, Kecamatan Hinai.

Silaturahmi tersebut diadakan di kediaman M. Jafran (62) Jalinsum Stabat – Tanjung Pura Dusun II Desa Batu Melenggang, Rabu (06/11/2024).

M. Jafran (62) tokoh masyarakat Desa Batu Melenggang dalam kesempatan itu mengatakan sengaja mengundang calon bupati Langkat Iskandar Sugito agar mengenal lebih dekat dengan masyarakat Desa Batu Melenggang dan dapat menerima apa yang menjadi harapan masyarakat jika terpilih menjadi Bupati Langkat.

Baca Juga :  Silaturahmi dengan Petani dan Pengusaha Sawit, Paslon Iskandar-Adli Siap Wujudkan Perubahan

“Melalui Iskandar – Adli Tama kami berharap mampu membawa perubahan di Kabupaten Langkat agar lebih maju dan religi” terang M. Jafran.

Salah seorang perwakilan masyarakat dalam kesempatan tersebut menyampaikan kepada Iskandar Sugito diantaranya masalah kurangnya Bilal Mayit didesa – desa dan kurangnya kesejahteraan para guru – guru mengaji di desa – desa.

Calon Bupati Langkat nomor urut 2 Iskandar Sugito saat menghadiri acara silaturahmi bersama tokoh masyarakat di Desa Batu Melenggang, Rabu (6/11)

Menanggapi apa yang disampaikan masyarakat tersebut, Iskandar Sugito mengatakan akan memperhatikan permasalahan tersebut.

“Situasi ini banyak dialami warga di desa lain, apalagi daerah yang muslimnya minoritas mereka sulit untuk mencari Bilal Mayit, ini menjadi perhatian kami nantinya, dengan melakukan pembinaan, pelatihan dan meningkatkan kesejahteraan para Bilal Mayit. Begitu juga dengan para guru mengaji kita juga akan perhatikan dengan melakukan peningkatan SDM dan kesejahteraannya dan melakukan pendataan agar tepat sasaran” terang Iskandar Sugito

Baca Juga :  Viral Rekaman Dugaan Suap Jabatan Direktur PDAM Tirtasari, Kuasa Hukum SG Siap Tempuh Jalur Hukum

Tampak juga hadir dalam silaturahmi tersebut tokoh masyarakat Langkat Asrin Naim, Ketua Relawan Pro Iskandar – Adli Tama Sembiring (Probis) Kardiman beserta pengurus, para kaum ibu, tokoh agama, tokoh masyarakat desa batu melenggang. (rel/ar lim)

Follow WhatsApp Channel www.metrolangkat.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Syah Afandin Hadirkan Bantuan Besar DPR RI untuk Korban Banjir Langkat
Wabup Langkat Hadiri Konsultasi Publik RKPD Sumut 2027
Bupati Syah Afandin Tegaskan Peran Strategis Pemuda pada Pembukaan Musda KNPI Langkat ke-XVI
Syah Afandin Apresiasi Kemenimipas Salurkan 10 Ribu Paket Sembako untuk Warga  Langkat
Apel Gabungan ASN, Wabup Langkat Dorong Budaya Bersih dan Peduli Lingkungan
BEM FEB ULB Soroti Nasib Lansia di Panti Werdha Harapan
Rico Waas Dukung Pelaksanaan ASEAN Plus Cadet Sail 2026 di Medan
STMIK Kaputama Gandeng Pegadaian, Dorong Literasi Keuangan dan Investasi
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:41 WIB

Syah Afandin Hadirkan Bantuan Besar DPR RI untuk Korban Banjir Langkat

Jumat, 30 Januari 2026 - 12:29 WIB

Wabup Langkat Hadiri Konsultasi Publik RKPD Sumut 2027

Rabu, 28 Januari 2026 - 21:52 WIB

Syah Afandin Apresiasi Kemenimipas Salurkan 10 Ribu Paket Sembako untuk Warga  Langkat

Selasa, 27 Januari 2026 - 12:21 WIB

Apel Gabungan ASN, Wabup Langkat Dorong Budaya Bersih dan Peduli Lingkungan

Selasa, 27 Januari 2026 - 08:38 WIB

BEM FEB ULB Soroti Nasib Lansia di Panti Werdha Harapan

Berita Terbaru

Inspiratif

Mentor Muda Mengajar, Mahasiswa ULB Tebar Harapan di Mentawai

Jumat, 30 Jan 2026 - 21:03 WIB

Berita

Wabup Langkat Hadiri Konsultasi Publik RKPD Sumut 2027

Jumat, 30 Jan 2026 - 12:29 WIB