Adli Tama Sembiring Siap Perjuangkan Infrastruktur dan Pendidikan di Langkat

- Kontributor

Senin, 28 Oktober 2024 - 15:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Langkat – Metrolangkat.com

Calon Wakil Bupati Langkat periode 2024-2029, Adli Tama Sembiring, melakukan silaturahmi dengan kelompok senam lansia, pralansia, dan kelompok kosmetik di Dusun 1, Desa Namotongan, Kecamatan Kutambaru, Minggu (27/10/24).

Dalam pertemuan yang berlangsung pukul 14.00 WIB ini, Adli beserta tim disambut meriah dengan tarian dari sanggar setempat, diiringi dengan arisan kelompok senam lansia dan pralansia.

Dalam acara tersebut, Misri, perwakilan kelompok senam lansia dan penggiat kosmetik, mengungkapkan sejumlah keluhan terkait infrastruktur dan pendidikan di Kutambaru.

Ia menyoroti kondisi jalan utama yang rusak dari Simpang Tanjung Kasih menuju Kecamatan Kutambaru sepanjang 10 km, serta masalah pungutan liar yang terjadi di SMA Negeri Kutambaru dengan dalih uang SPP.

“Kami berharap, jika pasangan Iskandar Sugito-Adli Tama Sembiring terpilih, perhatian terhadap infrastruktur jalan dan pendidikan di Kecamatan Kutambaru bisa menjadi prioritas.

Baca Juga :  Pj Bupati Langkat Temui Aliansi Guru Honorer

Kami merasa wilayah kami seakan dianaktirikan oleh pemerintah Kabupaten Langkat,” ujar Misri.

Supendi, warga Desa Rampah, menambahkan bahwa kondisi jalan di desanya juga memprihatinkan, padahal jalan lingkar ini menghubungkan tiga desa di Kutambaru dan menjadi akses menuju wisata air terjun di Desa Rampah.

“Kami sangat berharap pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Langkat ini bisa membawa perubahan untuk infrastruktur jalan kami,” harap Supendi.

Menanggapi berbagai keluhan tersebut, Adli Tama Sembiring menegaskan bahwa jika terpilih, ia akan turun langsung ke tiap desa bersama instansi terkait untuk mendengarkan aspirasi masyarakat secara langsung.

“Ini bukan janji semata. Jika kami terpilih, saya dan pemerintah Kabupaten Langkat akan memastikan bahwa masalah-masalah ini dianggarkan dan direalisasikan.

Baca Juga :  Tingkatkan Kolaborasi, Plt Wali Kota Medan Siap Kerjasama dengan Kapolrestabes Medan yang Baru

Begitu juga terkait pungutan di SMA Negeri Kutambaru, kami akan cek apakah dana SPP digunakan untuk menggaji guru honorer atau kepentingan lain,” jelas Adli.

Adli juga menyoroti kondisi gaji guru honorer di Langkat yang dinilai masih minim.

“Banyak sekolah negeri, baik SMP maupun SMA, yang mayoritas guru-gurunya berstatus honorer dengan gaji sekitar Rp300 ribu per bulan dan dibayarkan per triwulan.

Ke depan, kami akan memastikan agar gaji guru honorer tidak lagi dibebankan kepada siswa-siswi,” tegasnya.

Ia menambahkan bahwa siswa harus bisa fokus belajar tanpa dibebani biaya untuk menggaji guru. “Pemerintah harus hadir untuk menjamin kesejahteraan guru honorer.

Anak-anak kita adalah penerus bangsa; kita harus menciptakan generasi yang kuat tanpa menambah beban mereka,” pungkas Adli Tama Sembiring.(rel/red)

Follow WhatsApp Channel www.metrolangkat.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Syah Afandin Hadirkan Bantuan Besar DPR RI untuk Korban Banjir Langkat
Wabup Langkat Hadiri Konsultasi Publik RKPD Sumut 2027
Bupati Syah Afandin Tegaskan Peran Strategis Pemuda pada Pembukaan Musda KNPI Langkat ke-XVI
Syah Afandin Apresiasi Kemenimipas Salurkan 10 Ribu Paket Sembako untuk Warga  Langkat
Apel Gabungan ASN, Wabup Langkat Dorong Budaya Bersih dan Peduli Lingkungan
BEM FEB ULB Soroti Nasib Lansia di Panti Werdha Harapan
Rico Waas Dukung Pelaksanaan ASEAN Plus Cadet Sail 2026 di Medan
STMIK Kaputama Gandeng Pegadaian, Dorong Literasi Keuangan dan Investasi
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:41 WIB

Syah Afandin Hadirkan Bantuan Besar DPR RI untuk Korban Banjir Langkat

Jumat, 30 Januari 2026 - 12:29 WIB

Wabup Langkat Hadiri Konsultasi Publik RKPD Sumut 2027

Rabu, 28 Januari 2026 - 21:52 WIB

Syah Afandin Apresiasi Kemenimipas Salurkan 10 Ribu Paket Sembako untuk Warga  Langkat

Selasa, 27 Januari 2026 - 12:21 WIB

Apel Gabungan ASN, Wabup Langkat Dorong Budaya Bersih dan Peduli Lingkungan

Selasa, 27 Januari 2026 - 08:38 WIB

BEM FEB ULB Soroti Nasib Lansia di Panti Werdha Harapan

Berita Terbaru

Inspiratif

Mentor Muda Mengajar, Mahasiswa ULB Tebar Harapan di Mentawai

Jumat, 30 Jan 2026 - 21:03 WIB

Berita

Wabup Langkat Hadiri Konsultasi Publik RKPD Sumut 2027

Jumat, 30 Jan 2026 - 12:29 WIB