Langkat – METROLANGKAT.COM
Pemerintah Kabupaten Langkat menegaskan komitmennya dalam memberikan perlindungan sosial ketenagakerjaan bagi seluruh lapisan pekerja, termasuk kelompok rentan.
Hal ini disampaikan Bupati Langkat H. Syah Afandin, SH melalui Wakil Bupati Tiorita Br. Surbakti, SH saat menjadi pembina upacara peringatan Hari Kesadaran Nasional di halaman Kantor Bupati Langkat, Rabu (17/9/2025).
Dalam amanatnya, Tiorita menekankan bahwa upacara Hari Kesadaran Nasional setiap tanggal 17 bukan sekadar rutinitas seremonial, melainkan momentum untuk memperkuat nilai kebangsaan, kedisiplinan, serta tanggung jawab aparatur negara maupun warga.
Lebih lanjut, ia menegaskan pentingnya program BPJS Ketenagakerjaan sebagai wujud hadirnya negara untuk melindungi para pekerja, baik sektor formal maupun informal.
“BPJS Ketenagakerjaan memberikan rasa aman, perlindungan, serta jaminan keberlangsungan hidup bagi pekerja ketika terjadi risiko kecelakaan kerja yang tidak diinginkan,” ujar Tiorita.
Pemkab Langkat bersama BPJS Ketenagakerjaan melalui Dinas Ketenagakerjaan telah mengikutsertakan 21.000 pekerja rentan dalam program ini.
Mereka berasal dari beragam profesi: bilal mayit, penggali kubur, guru TPQ, guru sekolah Minggu, nelayan, hingga petani sawit.
Anggaran program ditopang dari APBD Kabupaten Langkat dan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (CHT).
“Harapan kita, program ini bisa memperluas cakupan kepesertaan dan meningkatkan kualitas perlindungan sosial bagi seluruh tenaga kerja di Langkat,” tambahnya.
Selain itu, Tiorita meminta perangkat daerah terus mengawasi jalannya program serta memastikan masyarakat memperoleh pelayanan terbaik dan informasi lengkap mengenai manfaat BPJS Ketenagakerjaan.
Dalam kesempatan tersebut, ia juga mengapresiasi kerja keras seluruh perangkat daerah hingga Kabupaten Langkat berhasil masuk nominasi Paritrana Award 2025, penghargaan nasional bagi pemerintah daerah dan perusahaan yang peduli terhadap jaminan sosial tenaga kerja.
“Mari kita doakan Langkat bisa meraih penghargaan terbaik,” ujarnya penuh optimisme.
Melalui momentum Hari Kesadaran Nasional, Bupati Syah Afandin menegaskan kembali komitmen Pemkab Langkat untuk memperkuat implementasi jaminan sosial ketenagakerjaan sebagai upaya nyata mengurangi kemiskinan ekstrem sekaligus mewujudkan masyarakat pekerja yang produktif, sejahtera, dan terlindungi.(Wis)
















