Bau Busuk Peternakan Lele di Binjai Barat Dikeluhkan Warga, Camat Turun Tangan Tindaklanjuti

- Kontributor

Senin, 2 Juni 2025 - 17:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Binjai – metrolangkat.com

Keresahan warga Lingkungan VII, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Binjai Barat, akibat bau busuk menyengat dari sebuah peternakan ikan lele yang berada di Jalan Sukun, akhirnya mendapat perhatian serius dari pemerintah setempat.

Camat Binjai Barat, Oscar Arifandi Ginting, langsung merespons aduan warga dengan menginstruksikan Lurah Sukamaju beserta Kepala Lingkungan (Kepling) untuk melakukan peninjauan ke lokasi peternakan, yang disebut-sebut milik seorang warga bernama Wawan.

“Kami menerima laporan dari masyarakat pada hari Minggu kemarin. Hari ini, pihak kelurahan bersama Kepling langsung turun ke lokasi untuk menindaklanjuti,” ujar Oscar Arifandi Ginting kepada wartawan, Senin (2/6).

Peninjauan tersebut turut melibatkan unsur keamanan dan tokoh masyarakat, seperti Kanit Intel Polsek Binjai Barat, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Sukamaju, pengurus FKDM Binjai, serta tokoh masyarakat sekitar.

Baca Juga :  Warga Aceh Tenggah Mengamuk di Kantor Bupati: Protes Penanganan Bencana Lamban

Dalam kunjungan itu, pihak kelurahan menghimbau pemilik peternakan untuk memperhatikan aspek kebersihan lingkungan, terutama di sekitar kolam lele. Langkah ini penting untuk mencegah munculnya aroma tak sedap yang meresahkan warga.

“Kami meminta pemilik ternak untuk lebih menjaga kebersihan agar bau menyengat tidak lagi mengganggu masyarakat sekitar,” tegas Camat yang juga alumni IPDN tersebut.

Ia juga memastikan bahwa pemantauan akan terus dilakukan oleh pihak kelurahan, Bhabinkamtibmas, dan Babinsa dalam beberapa hari ke depan guna memastikan kepatuhan pemilik peternakan terhadap imbauan tersebut.

Terkait penyebab bau busuk yang dikeluhkan warga, Oscar menjelaskan bahwa berdasarkan pengakuan pemilik dan hasil peninjauan di lapangan, bau menyengat tersebut berasal dari tumpahan telur busuk yang berserakan di sekitar kolam sebelum dimasukkan ke dalam peternakan.

Baca Juga :  Darurat Narkoba, Mahasiswa Tuntut Kapolres Labuhanbatu Dicopot

“Pemilik mengakui aroma berasal dari telur yang tumpah dan tidak langsung dibersihkan. Meski begitu, kami akan terus memantau agar kejadian serupa tidak terulang kembali,” tuturnya.

Sebelumnya, warga mengeluhkan bau menyengat yang diduga berasal dari pembakaran pakan lele berbahan ayam busuk, yang menimbulkan asap dan mencemari udara di sekitar pemukiman.

“Asapnya menyengat sekali, diduga dari pembakaran ayam busuk untuk pakan lele. Udara jadi bau, kami resah,” ungkap seorang warga yang enggan disebutkan namanya, Jumat (30/5).

Warga berharap pemerintah bertindak tegas agar lingkungan mereka kembali bersih dan nyaman untuk ditinggali.(kus)

 

Follow WhatsApp Channel www.metrolangkat.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kebun Pendidikan Diduga Jadi Bisnis, Hak Pakai USU di Langkat Masuk Bidik Sanksi
Warga Tak Pernah Diganti Rugi, Hak Pakai USU 300 Hektare Dipersoalkan
Air Mata Ibu Dedek Pecah Saat BAZNAS dan Camat Gebang Janjikan Rumah Layak Huni**
Warga Desa Salahaji Bersyukur Dibantu Starlink: “Terima Kasih Pak Bupati Langkat”
684 Istri Gugat Cerai di Binjai Sepanjang 2025, Judol dan Narkoba Dominan
Tembus Lumpur dan Sungai, Relawan Antar Harapan ke Korban Bencana Aceh Tamiang
Camat Binjai Barat dan DPRD Tinjau Lokasi Banjir di Bandar Sinembah
Pembunuhan di Buluh Telang Terungkap, Polisi Amankan Mantan Abang Ipar Korban
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:53 WIB

Kebun Pendidikan Diduga Jadi Bisnis, Hak Pakai USU di Langkat Masuk Bidik Sanksi

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:19 WIB

Warga Tak Pernah Diganti Rugi, Hak Pakai USU 300 Hektare Dipersoalkan

Kamis, 8 Januari 2026 - 06:49 WIB

Air Mata Ibu Dedek Pecah Saat BAZNAS dan Camat Gebang Janjikan Rumah Layak Huni**

Selasa, 30 Desember 2025 - 14:30 WIB

Warga Desa Salahaji Bersyukur Dibantu Starlink: “Terima Kasih Pak Bupati Langkat”

Rabu, 24 Desember 2025 - 16:41 WIB

684 Istri Gugat Cerai di Binjai Sepanjang 2025, Judol dan Narkoba Dominan

Berita Terbaru

Inspiratif

Mentor Muda Mengajar, Mahasiswa ULB Tebar Harapan di Mentawai

Jumat, 30 Jan 2026 - 21:03 WIB

Berita

Wabup Langkat Hadiri Konsultasi Publik RKPD Sumut 2027

Jumat, 30 Jan 2026 - 12:29 WIB