Rico Waas Dukung Pelaksanaan ASEAN Plus Cadet Sail 2026 di Medan

- Kontributor

Jumat, 23 Januari 2026 - 17:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan – metrolangkat.com

Pemerintah Kota (Pemko) Medan menyambut baik rencana pelaksanaan ASEAN Plus Cadet Sail (APCS) 2026, program usulan TNI Angkatan Laut yang digagas dalam forum ASEAN Navy Chiefs’ Meeting (ANCM).

Kegiatan internasional ini dijadwalkan berlangsung pada 24 Maret hingga 16 April 2026, dengan Kota Medan menjadi salah satu lokasi rangkaian kegiatan pada 5–8 April 2026.

Dukungan tersebut disampaikan Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas saat menerima audiensi jajaran Markas Besar TNI Angkatan Laut (Mabesal), Jumat (23/1/2026), di Ruang Rapat I Kantor Wali Kota Medan.

Audiensi tersebut dihadiri Paban V Straops dan Diplomasi Sopsal Kolonel Rasyid Al Hafiz, Pabandya Diplomasi Multilateral Ban V Straops dan Diplomasi Sopsal Haris Sandi Wibowo,

Serta Pabanda Datin Multilateral Ban V Straops dan Diplomasi Sopsal Suwito Bagus Panuntun, bersama perwakilan dari Lantamal I Belawan.

Baca Juga :  Jelang Pelantikan Prabowo-Gibran, Poldasu: Situasi Kamtibmas Sumut Sangat kondusif

Wali Kota Medan yang didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra M. Sofyan, Kasatpol PP M. Yunus,

Serta Plt Kabag Tapem Rasyid Ridho, menilai APCS 2026 sebagai agenda internasional strategis yang membawa nama baik Indonesia, khususnya Kota Medan.

“Pemko Medan siap memberikan dukungan penuh agar seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar dan memberikan kesan positif bagi para peserta dari berbagai negara,” ujar Rico Waas.

Selama berada di Medan, rangkaian kegiatan APCS 2026 akan diawali dengan sandarnya KRI Bima Suci di Dermaga Kodaeral I Belawan, kemudian dilanjutkan dengan city parade di kawasan Lapangan Merdeka.

“Kami berharap Bapak Wali Kota berkenan melepas langsung city parade tersebut,” ujar Kolonel Rasyid Al Hafiz. Permintaan tersebut langsung disetujui oleh Wali Kota Medan.

Baca Juga :  Gubsu Gratiskan SPP SMA/SMK Mulai 2026, Internet dan Listrik Sekolah Dikebut

Agenda lainnya meliputi courtesy call kepada Komandan Kodaeral I Belawan dan Gubernur Sumatera Utara

Deck reception, sport activity, serta kunjungan budaya ke Istana Maimun dan Tjong A Fie Mansion

Sebelum KRI Bima Suci melanjutkan pelayaran ke Colombo, Sri Lanka.

Rico Waas menegaskan, Pemko Medan siap mendukung pelaksanaan APCS 2026, khususnya pada agenda deck reception dan kunjungan budaya, melalui penyediaan kelompok seni,

Paket pertunjukan budaya, materi sejarah dan adat, serta sajian kuliner khas daerah sebagai bagian dari diplomasi budaya.

Ia berharap Kota Medan dapat menjadi tuan rumah yang baik sekaligus menampilkan kekayaan budaya dan keramahtamahan kepada para peserta serta negara sahabat. (*)

Follow WhatsApp Channel www.metrolangkat.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Syah Afandin Hadirkan Bantuan Besar DPR RI untuk Korban Banjir Langkat
Wabup Langkat Hadiri Konsultasi Publik RKPD Sumut 2027
Bupati Syah Afandin Tegaskan Peran Strategis Pemuda pada Pembukaan Musda KNPI Langkat ke-XVI
Syah Afandin Apresiasi Kemenimipas Salurkan 10 Ribu Paket Sembako untuk Warga  Langkat
Apel Gabungan ASN, Wabup Langkat Dorong Budaya Bersih dan Peduli Lingkungan
BEM FEB ULB Soroti Nasib Lansia di Panti Werdha Harapan
STMIK Kaputama Gandeng Pegadaian, Dorong Literasi Keuangan dan Investasi
Polda Sumut Resmi Miliki Ditres PPA-PPO, Kapolda Whisnu Hadiri Launching Nasional
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:41 WIB

Syah Afandin Hadirkan Bantuan Besar DPR RI untuk Korban Banjir Langkat

Jumat, 30 Januari 2026 - 12:29 WIB

Wabup Langkat Hadiri Konsultasi Publik RKPD Sumut 2027

Rabu, 28 Januari 2026 - 21:52 WIB

Syah Afandin Apresiasi Kemenimipas Salurkan 10 Ribu Paket Sembako untuk Warga  Langkat

Selasa, 27 Januari 2026 - 12:21 WIB

Apel Gabungan ASN, Wabup Langkat Dorong Budaya Bersih dan Peduli Lingkungan

Selasa, 27 Januari 2026 - 08:38 WIB

BEM FEB ULB Soroti Nasib Lansia di Panti Werdha Harapan

Berita Terbaru

Inspiratif

Mentor Muda Mengajar, Mahasiswa ULB Tebar Harapan di Mentawai

Jumat, 30 Jan 2026 - 21:03 WIB

Berita

Wabup Langkat Hadiri Konsultasi Publik RKPD Sumut 2027

Jumat, 30 Jan 2026 - 12:29 WIB