Banjir Terparah Tahun Ini, Ribuan Rumah di Besitang Tenggelam Hingga Atap

- Kontributor

Rabu, 26 November 2025 - 16:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ket poto : Banjir yang menengelamkan pemukiman warga dan Kantor Koramil Besitang.(Asril)

Langkat — METROLANGKAT.COM

Banjir besar kembali melanda Kecamatan Besitang, Kabupaten Langkat, dan kali ini disebut sebagai yang terparah sepanjang tahun 2025.

Ribuan rumah warga terendam, termasuk berbagai fasilitas umum seperti sekolah, rumah ibadah, kantor Koramil, hingga kios-kios yang berada di kawasan padat penduduk.

Hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut sejak pagi membuat debit air meningkat tajam.

Warga tak sempat menyelamatkan barang-barang mereka karena luapan air datang sangat cepat.

Asril Rais (54), warga Besitang, mengaku tidak pernah menyangka banjir kali ini akan mencapai ketinggian ekstrem.

Baca Juga :  Gagal Kelola Wisata dan Event Hari Jadi, Kadis Pariwisata Langkat Perlu Diganti

Kediaman yang juga menjadi tempat usahanya tenggelam dengan cepat hingga menyisakan hanya bubungan atap.

“Air datang cepat sekali, kaget aku. Rumahku tenggelam, sudah tak terselamatkan.

Semua barang-barang habis direndam air,” ujar Asril saat dihubungi wartawan, Rabu (26/11) sore.

Ia mengaku kecewa dengan respons pemerintah kecamatan yang dinilainya kurang tanggap.

Menurutnya, ia sudah menyampaikan potensi banjir besar kepada Camat Besitang sejak sehari sebelumnya.

“Jujur aku kecewa sama Camat Besitang. Padahal aku sudah bilang dari kemarin akan kemungkinan banjir besar terjadi dan perlu antisipasi.

Tapi nggak ditanggapi, dan inilah kejadianya,” ungkap Asril dengan nada geram.

Baca Juga :  MPC PP Langkat Hadir untuk Warga Besitang, Salurkan Bantuan Kemanusiaan

Kini Asril bersama keluarga mengungsi ke rumah kerabatnya yang lebih tinggi. Namun kondisi di tempat pengungsian sementara pun semakin mengkhawatirkan.

“Air di rumah kerabatku sudah satu meter. Hujan belum reda, air terus naik. Kami terjebak, nggak bisa ke mana-mana,” keluhnya.

Hingga berita ini diturunkan, petugas BPBD, TNI, dan relawan masih melakukan pendataan serta upaya evakuasi di sejumlah titik yang terendam parah.

Arus air yang kuat dan meluasnya genangan membuat proses penyelamatan warga berjalan penuh tantangan.

METROLANGKAT.COM terus memantau perkembangan situasi banjir Besitang dan akan menyampaikan informasi terbaru begitu data resmi dirilis pihak berwenang.(WIS)

Follow WhatsApp Channel www.metrolangkat.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Syah Afandin Salurkan Donasi PGRI untuk Guru Korban Banjir Tanjung Pura
Syah Afandin Lantik PB HIMALA 2025–2027, Dorong Mahasiswa Jadi Motor Perubahan
Surplus Padi, Bobby Nasution Digelari Satya Lencana Wirakarya Oleh Presiden Prabowo
MPC PP Langkat Hadir untuk Warga Besitang, Salurkan Bantuan Kemanusiaan
Pemuda Tabagsel Turun ke Aceh Tamiang, Salurkan Bantuan Pascabanjir
Damkarmat Kota Medan Tuntaskan Misi Kemanusiaan Pascabanjir Aceh Tamiang
Peringati Hari Ibu, Polres Labuhanbatu Gaungkan Peran Perempuan dalam Pengabdian
Jelang Nataru, Kapolres Langkat Cek Pos Yan dan Pos Pam Operasi Lilin Toba 2025
Berita ini 248 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:57 WIB

Syah Afandin Salurkan Donasi PGRI untuk Guru Korban Banjir Tanjung Pura

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:42 WIB

Syah Afandin Lantik PB HIMALA 2025–2027, Dorong Mahasiswa Jadi Motor Perubahan

Kamis, 8 Januari 2026 - 08:09 WIB

Surplus Padi, Bobby Nasution Digelari Satya Lencana Wirakarya Oleh Presiden Prabowo

Selasa, 6 Januari 2026 - 19:16 WIB

MPC PP Langkat Hadir untuk Warga Besitang, Salurkan Bantuan Kemanusiaan

Minggu, 4 Januari 2026 - 20:16 WIB

Pemuda Tabagsel Turun ke Aceh Tamiang, Salurkan Bantuan Pascabanjir

Berita Terbaru

Inspiratif

Mentor Muda Mengajar, Mahasiswa ULB Tebar Harapan di Mentawai

Jumat, 30 Jan 2026 - 21:03 WIB

Berita

Wabup Langkat Hadiri Konsultasi Publik RKPD Sumut 2027

Jumat, 30 Jan 2026 - 12:29 WIB